Pemerintah Harus Fokus Tentukan Format Pendidikan Islam Bagi Pesantren


Senayan (1/3) Pemerintah perlu memberi perhatian terhadap perkembangan pondok pesantren di Indonesia sebagai upaya menemukan format ideal pendidikan Islam. Hal tersebut penting karena keberadaan pondok pesantren sebagai lembaga pendidikan asli Indonesia harus tetap dilestarikan dan diperhatikan perkembangannya. Demikian disampaikan Anggota Komisi VIII DPR RI, Iskan Qolba Lubis di DPR, Selasa (1/3).
“Pondok pesantren hadir di tengah masyarakat selain untuk memberdayakan masyarakat juga sebagai wadah untuk menyiapkan kader-kader Ulama yang mampu menguasai dan memahami Al-Qur’an dan Al-Hadist secara baik dan benar dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat”papar Iskan
Namun demikian, menurut legislator dari Fraksi PKS ini, pondok  pesantren tak lepas dari permasalahan Misalnya di Pesantren belum banyak yang mampu merumuskan visi misi dan tujuan pendidikan secara sistematik yang tertuang dalam program kerja yang jelas
“Tanpa rumusan visi dan  misi yang jelas, tahapan pencapaian tujuan juga cenderung bersifat traditional dan kurang memperhatikan perkembangan metode pembelajaran maupun sarana yang baru” papar Iskan.
Masalah lainnya, papar Aggota DPR RI dari Daerah Pemilihan Sumatera Utara ini, Sistem kepemimpinan sentralistik yang tak sepenuhnya hilang acapkali mengganggu mekanisme kerja kolektif padahal banyak perubahan yang tak mungkin tertangani oleh satu orang.
“Saatnya membuktikan bahwa pemerintah mampu memberikan pelayanan pendidikan Islam yang baik bagi warga negaranya, jangan sampai banyak orang tua yang lebih memilih menyekolahkan anaknya ke negara tetangga ketimbang negara sendiri karena konsep dan metode pendidikan kita tidak jelas “himbau Iskan .
Seperti diberitahukan sebelumnya, hari ini (1/3) Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Komisi VIII dengan beberapa pengelola pesantren akan dimulai pada pukul 10.00  dengan mengundang beberapa pondok pesantren antara lain Pimpinan  Ponpes Bunten Cirebon, Maslakul Huda, Krapyak Yogya, Darussalam Gontor, Lirboyo Kediri dan Khusnul Khotimah



”Dengan adanya RPD pada hari ini, DPR membuka pintu bagi Pondok Pesantren untuk berkontribusi dalam pengembangan Sumber Daya Manusia dan kendala yang dihadapinya“ tutup Iskan.

Posting Komentar untuk "Pemerintah Harus Fokus Tentukan Format Pendidikan Islam Bagi Pesantren"